LAUNCHING 10 DAPUR BALITA KELURAHAN PATANGPULUHAN

PATANGPULUHAN (08/07/2023) - Dalam waktu 2,5 tahun sejak akhir tahun 2020 sudah terbentuk 10 Dapur Balita Sehat di Kelurahan Patangpuluhan. Artinya sudah ada kegiatan Dapur Balita Sehat dan relawannya di seluruh RW. Tentu ini prestasi yang membanggakan. Untuk mengapresiasi inisiatif dan semangat warga dalam menjalankan kegiatan Dapur Balita Sehat itu pada hari Sabtu, 8 Juli 2023 jam 09.30 WIB dilaksanakan launching Dapur Balita Sehat Kelurahan Patangpuluhan oleh Wakil Ketua TP PKK Kota Yogyakarta, drg. Poerwati Soetji Rahajoe, Sp.BM. Acara dihadiri oleh Lurah Patangpuluhan, Ketua Pokja IV TP PKK Kota Yogyakarta, perwakilan TP PKK Kemantren Wirobrajan, Ketua dan pengurus TP PKK Kelurahan Patangpuluhan beserta tokoh masyarakat Kelurahan Patangpuluhan.

“Dapur Balita Sehat diinisiasi oleh Tim Penggerak PKK Kota Yogyakarta, dua bulan  setelah outbreak pandemic Covid-19 tahun 2020. Gagasan muncul dari kekhawatiran bahwa tumbuh kembang anak balita di wilayah terhambat sebab adanya berbagai pembatasan, sehingga pemantauan perkembangan anak tidak bisa terlaksana dengan baik. Di sisi yang lain beberapa warga mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan nutrisi bagi putra-putrinya. Sehingga muncul ide Dapur Balita Sehat, yang disebarluaskan dan dilaksanakan di wilayah sampai kampung dan RW. Semangat yang dibawa adalah Ngluwihi Mbagehi,” ungkap drg, Soethi dalam sambutannya.

Sementara di masyarakat sudah lama ada Posyandu. Keberadaan Dapur Balita Sehat bukan untuk menyaingi atau merebut pekerjaan Posyandu Balita. Malah keduanya diharapkan dapat berjalan dengan harmonis untuk bersama memantau tumbuh kembang, memberikan edukasi dan pemberian PMT bagi balita di wilayah. Pada Dapur Balita Sehat ditambahkan dengan meja edukasi dan meja solusi. Saat ini dan ke depan, Dapur Balita Sehat diharapkan turut membantu penanggulangan stunting di wilayah. Bila Dinas Kesehatan dan Puskesmas melakukan treatment khusus, maka upaya yang dilakukan Dapur Balita Sehat bertumpu pada pemberdayaan masyarakat dengan swakarsa dan swadayanya. Prinsipnya dari, oleh dan untuk masyarakat. Tentu dengan dukungan dan arahan dari PKK, Puskesmas dan PLKB.

Menurut catatan TP PKK Kota Yogyakarta saat ini sudah ada 165 Dapur Balita Sehat yang mendapatkan nomor register di Kota Yogyakarta. Sepuluh di antaranya terdapat di kelurahan Patangpuluhan.  Acara launching Dapur Balita Sehat diakhiri dengan penyerahan SK Lurah  tentang pengukuhan Pengurus Dapur Balita Sehat dan banner kegiatan pada 10 DBS di Kelurahan Patangpuluhan. (AA Arifin)